Friday, 23 May 2014

Pantai Batee Puteh, Keindahan tersembunyi di Meukek

Postingan yang serupa dengan ini sudah pernah saya tulis sebelumnya dengan judul "Menyusuri Pantee Batee Puteh Aceh Selatan", namun kali ini dengan sajian foto-foto yang berbeda walau di tempat sama.

Pantai ini sendiri berada di Gampong Lhok Aman kecamatan Meukek, Aceh Selatan, berjarak tempuh sekitar setengah jam dari ibukota kabupaten, Tapaktuan, tepatnya di kampung halaman saya, pemilik blog..hehe.

Masyarakat Aceh Selatan secara umum tidak mengetahui keberadaan tempat ini karena tidak dikelola menjadi tempat wisata. Anda akan mengetahui bila bertanya pada masyarakat Meukek langsung.Alasan tidak dijadikan tempat wisata karena ditakutkan menjadi tempat maksiat oleh masyarakat setempat. Akses jalan ke pantai ini pun sulit, jalan aspal sudah hancur, sangat berbahaya bagi pengendara sepeda motor yang
belum terbiasa ke sini.

Tak dijadikan tempat wisata menjadi berkah tersendiri bagi saya. Alasannya saya suka tempat indah nan sepi jauh dari kebisingan manusia. bisa menikmati keindahan tanpa gangguan, hehe... Jadi tak jarang tempat ini saya jadikan tempat tidur siang. Coba anda bayangkan tidur siang di tepi pantai  dengan tiupan angin sepoi-sepoi, tak ada suara apa pun kecuali ombak dan angin. Nah, kegiatan ini yang selalu saya lakukan setiap pulang kampung sambil menunggu nelayan pulang mencari ikan segar yang kemudian saya beli langsung dan bawa pulang ke rumah. Ikannya segar-segar, enak, dan sangat murah.
Lagi tidur siang di tepi pantai, seru kan?!! hehe..
 Di sini juga anda bisa membeli ikan. Anda bisa datang di atas jam 11. Sekitar jam 12 lewat maka nelayan tradisional sudah pulang. Anda bisa langsung membelinya langsung dari nelayan itu. Ikannya masih segar, baru ditangkap. Murah lagi. Ikan karang juga bisa didapatkan dari nelayan yang memancing di tepi pantai, lebih segar lagi.
Ketika nelayan mendarat

Sampai di sini dulu ya, saya tidak terlalu pandai mendeskripsikan keindahannya terlalu panjang, mungkin karena terlalu indah yaa? hehe. Silahkan saja anda menilai dari foto-foto yang saya jepret. ;)



























6 comments:

  1. Wow... kapan2 saya kesana gan :D

    ReplyDelete
  2. Wooww... menarik untuk dikunjungi nihh
    Saya suka semua fotonya... :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih kawan..
      ayo ke sini dan nikmati alam...

      Delete
  3. oma... pakat lon lah sigoe2 u gampong tgku...:D
    indah that rakan...

    ReplyDelete

Jatuh Cinta Pada Lagu "Keumang" Joel Pasee

Itu lah lirik lagu "Keumang" yang didendangkan oleh Joel Pasee, seorang penyanyi kondang Aceh juga mantan vokalis grup musik Et...